Fauzan Anjar Wibawa As civil/structural designer at oil and gas fabrication company, he loved to share articles about his job.

Mengenal Apa itu Desainer : Pengertian, Jenis dan Contohnya

desainer adalah

Desainer adalah pekerjaan yang memadukan sisi teknis dan kreatifitas yang terbilang banyak diminati saat ini.

Beberapa perusahaan besar membutuhkan jasa desainer untuk menciptakan suatu produk kreatif dan menarik yang dapat meningkatkan keuntungan perusahaan tersebut.

Nilai jual dari desainer adalah gagasan dan ide kreatif serta imajinasi yang tidak terpikirkan oleh sembarang orang. Gagasan, ide dan imajinasi tersebut dituangkan dalam sebuah objek yang saat ini dapat berupa benda nyata atau digital.


Apa itu Desainer

Desainer adalah orang yang mendesain atau merancang suatu produk dengan menggunakan ide, gagasan dan imajinasi yang cemerlang serta dituntut dengan kreatifitas yang tinggi.

Dalam kamus KBBI, desainer memiliki arti perancang. Dengan kata lain, desainer adalah seseorang yang merancang suatu bentuk atau produk. Saat ini penerapan kata desainer bisa digunakan diberbagai bidang. Berikut ini adalah jenis-jenis desainer dari berbagai bidang.

Baca juga:Mengenal Perbedaan Drafter dan Desainer

Jenis-Jenis Desainer

Mungkin dari kita kebanyakan mengenal profesi desainer hanya berkaitan dengan baju dan fashion saja. Namun, ternyata dari berbagai bidang yang menerapkan konsep perancangan atau pendesainan bisa disebut dengan desainer. Berikut adalah jenis-jenis desainer berdasarkan beberapa cabang ilmu desain:

1. Desainer Interior

Desainer interior adalah profesi yang bertugas merancang dan menciptakan konsep tata ruang yang menarik. Desainer interior memberikan visualisasi desain ruang kepada klien sesuai keinginan.

Desainer interior menggunakan ide dan gagasan kreatif memadukan berbagai unsur seperti bentuk, ruang, warna untuk mendapati konsep dekorasi ruangan interior yang tidak hanya menunjukkan estetika melainkan kenyamanan dan fungsional juga dipertimbangkan.

2. Desainer Grafis

Desainer grafis adalah profesi yang merancang dan menciptakan sebuah karya dalam bentuk grafis. Umumnya hasil karya desainer grafis dalam bentuk karya digital. Beberapa karya desainer grafir diantaranya ilustrasi, animasi, fotografi, tipografi, dan hal-hal lain yang berhubungan dengan percetakan.

Karya desain grafis biasanya dibuat menggunakan komputer kemudian dicetak dalam bentuk file digital seperti foto, video dan film atau produk seperti banner, poster, undangan, brosur, pamflet, flyer, logo, kartu nama dan lainnya.

3. Desainer Fashion

Tren desain baju terus berubah dan berkembang. Desainer fashion dituntut untuk dapat terus mengikuti perkembangan fashion. Karena stigma buruk di masyarakat saat ini jika menggunakan pakaian yang out of date atau ketinggalan jaman.

Desainer fashion juga dituntut untuk visioner menciptakan trend-trend fashion di masa yang akan datang serta menjadi inspirasi dikalangan fashion. Maka dari itu sering diadakannya fashion week diberbagai negara untuk menciptakan trend-trend baru di masa yang akan datang.

Desainer fashion tidak hanya pandai menjahit saja, tetapi ketrampilan memilih pola, warna dan bahan yang akan dipadukan menjadi sebuah rancanganan.

4. Desainer Produk Industri

Untuk meningkatkan penjualan produk industri, salah satunya harus memiliki kemasan yang menarik. Disinilah tugas desainer produk industri untuk membuat tampilan produk memiliki daya tarik dan nilai jual ke konsumen.

Desainer produk industri tentunya memperhatikan biaya yang keluar. Perhitungan biaya lebih yang diakibatkan dari tambahan desain tentunya sudah dikomunikasikan dengan berbagai pihak.

Tugas inti dari desainer produk industri adalah membuat desain produk semenarik mungkin dengan tidak melebihi anggaran biaya yang ditentukan.

5. Desainer Mebel

Desainer mebel merupakan profesi dengan kreatifitas tinggi yang merancang desain mebel berdasarkan kreatifitas, efektifitas, durabilitas dan fungsional.

Desainer mebel harus memperhitungkan ukuran mebel berdasarkan ukuran ruangan dan berfungsi dengan baik saat digunakan.

Desainer mebel dituntuk untuk memahami banyak hal seperti bahan baku, inovasi, fungsi, estetika dan daya tarik untuk membuat sebuah mebel dengan nilai jual yang tinggi.

Dalam membuat mebel menggunakan desain terlebih dahulu membuat lebih presisi dan dapat mengkalkulasi baik dari segi bahan baku, biaya dan keuntungan.

6. Desainer Otomotif

Seperti kita tahu bahwa otomotif saat ini memiliki berbagai ragam bentuk baik roda dua maupun roda empat. Otomotif saat ini tidak hanya digunakan sebagai alat transportasi saja. Sekarang, otomotif merupakan salah satu yang mendukung penampilan penggunanya.

Disinilah peran desainer otomotif untuk menciptakan desain kendaraan yang menarik, baik roda dua maupun roda empat.

Jika kita memperhatikan, setiap produsen otomotif meluncurkan jenis kendaraan baru tiap tahunnya. Tentunya hal ini untuk meningkatkan nilai jual dari kendaraan otomotif tersebut.

Desainer otomotif harus memadukan banyak hal dari sisi interior, mesin, body, fitur, spare part, dan banyak hal lainnya.

7. Desainer Web

Jika kalian sering memperhatikan website saat sedang online, hampir jarang ada bentuk website sama bentuknya.

Desainer web inilah yang bertugas untuk membuat website tersebut banyak dikunjungi dan membuat nyaman pembacanya.

Selain memiliki logika dan kreatifitas yang tinggi, desainer web juga harus pandai menggunakan bahasa pemrograman untuk web.

Di jaman yang serba online seperti saat ini, profesi desainer web sangatlah dibutuhkan. Uniknya, mereka bisa bekerja diberbagai tempat asalkan terhubung dengan internet.

8. Desainer Software

Desainer software adalah profesi yang membuat aplikasi baik online maupun offline. Desainer software harus memikirkan banyak hal sebelum membuat sebuah aplikasi atau software. Diantaranya, faktor interaksi pengguna dengan pengguna dan pengguna dengan perusahaan.

Beberapa aplikasi yang canggih juga menggunakan AI (Artificial Intelegent) atau kecerdasan buatan untuk memecahkan masalah yang dibutuhkan.

Dari sisi UI (User Interface) atau tampilan, desainer software selain menciptakan aplikasi yang menarik juga harus memiliki faktor user-friendly alias mudah digunakan.

Sama seperti desainer website, desainer software juga dipenuhi dengan program-program penuh dengan logika saat membuatnya.

9. Desainer Proyek

Proyek besar seperti bangunan, jembatan, menara, kilang minyak dan lainnya umumnya membutuhkan desain terlebih dahulu sebelum pengerjaannya.

Disinilah tugas desainer proyek membuat sebuah desain yang dapat divisualisasikan dalam bentuk gambar.

Tentunya, desainer proyek tidak bekerja sendiri. Mereka bekerja sama dengan engineer, drafter, teknik sipil dan beberapa pihak lainnya untuk menciptakan desain proyek yang sesuai dengan harapan pekerja proyek dan klien proyek.

Desainer proyek umumnya menggunakan software yang terintegrasi dengan software desain lainnya. Contoh software desain yang digunakan adalah Tekla, CAD, REVIT, PDMS dan lainnya.

Cara Menjadi Desainer

Desainer adalah pekerjaan yang tidak terlalu membutuhkan ijazah saat bekerja, namum harus memiliki kreatifitas yang tinggi dan logika berpikir yang bagus untuk memecahkan permasalahan.

Sekolah-sekolah akademis umumnya hanya mempelajari dasar-dasar dari desain itu sendiri. Tetapi kebanyakan desainer yang berhasil, mereka banyak melakukan praktek sendiri secara otodidak dan masuk ke lembaga kursus untuk mendalami secara khusus salah satu cabang dari ilmu desain yang diminati.

Jadi, untuk menjadi desainer syaratnya hanya 3 yaitu motivasi, kreatifitas dan logika yang terus diasah dan digunakan. Selebihnya tinggal jam terbang dan pengalaman yang berbicara.

Fauzan Anjar Wibawa As civil/structural designer at oil and gas fabrication company, he loved to share articles about his job.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *